8 kg Berapa Ons? Cara Hitung dan Konversinya Lengkap

Uinsuka.ac.id – Pernah belanja di warung atau melihat kemasan suatu makanan yang menggunakan satuan kg dan ons? Pernah tidak kamu bertanya-tanya apa bedanya ons dan kg? Mungkin saja kamu punya barang dengan berat 8 kg berapa ons?

Pertanyaan 1 kg berapa ons memang cukup sering hinggap di benak masyarakat terutama saat transaksi jual beli yang melibatkan timbangan barang. Kamu mungkin pernah mendengar ibu-ibu yang belanja cabai di warung membeli cabai sebanyak 1 ons, 2 ons, dan sebagainya. Berikut akan dibahas bedanya kg dan ons.

Jawaban 8 Kg Berapa Ons

Agar bisa mengubah satuan berat kg dan ons maka pertama-tama kamu harus mengetahui ketetapan konversi kedua satuan ini. Ketetapan konversinya didapat dari nilai 1 kg berapa ons dan sebaliknya 1 ons berapa kg. Di bawah ini adalah ketetapan konversi kedua satuan:

  • 1 kg = 10 ons
  • 1 ons = 0,1 kg atau 1/10 kg

Jika dilihat berdasarkan konversi satuan di atas disimpulkan bahwa satuan kg lebih besar dibandingkan ons. Untuk mengubah satuan kg ke ons caranya adalah dengan mengalikan setiap kg berat barang dengan 10. Sementara jika ingin menghitung ons ke kg dengan mengalikan berat ons dengan 0,1 atau dibagi 10.

Baca Juga:  Cara Menghitung Diameter Lingkaran dan Penjelasan

Sampai sini apakah kamu sudah bisa membayangkan cara menyelesaikan pertanyaan 8 kg berapa ons? Di bawah ini adalah contoh cara menghitung penyelesaiannya:

  • 8 kg = 8 x 10 = 80 ons
  • 4,2 kg = 4,2 x 10 = 42 ons
  • 50 ons = 50 : 10 = 5 kg
  • 68 ons = 68 : 10 = 6,8 kg

Kumpulan Contoh Soal dan Pembahasan

Sekarang setelah kamu tahu cara menghitung dari kg ke ons, kamu harus melatih kemampuan perhitunganmu dengan mengerjakan beberapa contoh kumpulan soal di bawah ini. Soal berikut sudah disertai dengan penjelasan untuk membantumu mengecek jawaban.

1. Soal 1

Lakukan konversi nilai satuan berat di bawah ini ke dalam ons:

  • 300 kg = 300 x 10 = 3000 ons
  • 2,8 kg = 2,8 x 10 = 28 ons
  • 3 kg = 3 x 10 = 30 ons
  • 11,1 kg = 11,1 x 10 = 111 ons
  • 9,9 kg = 9,9 x 10 = 99 ons

2. Soal 2

Lakukan konversi nilai satuan berat di bawah ini ke dalam kg:

  • 59 ons = 59 : 10 = 5,9 kg
  • 75 ons = 75 : 10 = 7,5 kg
  • 100 ons = 100 : 10 = 10 kg
  • 40 ons = 40 : 10 = 4 kg
Baca Juga:  700 Cm Berapa Meter? Jawaban dan Cara Menghitungnya

Dengan mengetahui ketetapan konversi nilai kedua satuan berat, maka untuk menghitung 8 kg berapa ons sangatlah mudah. Hal yang perlu kamu ingat yaitu untuk mengubah kg ke ons dengan dikali 10 sementara untuk mengubah ons ke kg dengan dibagi 10.